Kamis, 23 Januari 2014

Penyakit Anxiety Disorder

Duh... ndak terasa dah 2 bulan ndak pernah posting lagi. Hari nie ku pengen posting mengenai penyakit ANXIETY DISORDER. Kenapa gue pengen posting mengenai penyakit nie, soalnya bebeapa hari lalu temen gue curhat kalo dia kena penyakit nie. Dimana penyakit nie adalah penyakit gangguan kecemasan.

Gangguan kecemasan (anxiety disorder) didefinisikan sebagai sekelompok penyakit mental yang membuat orang menderita perasaan gugup dan khawatir yang berlebihan.
Kecemasan merupakan salah satu gangguan emosional yang paling umum, yang ditandai dengan beberapa gejala emosional dan fisik seperti rasa takut, panik, mimpi buruk, pikiran obsesif tak terkendali, terganggu terus menerus dengan pengalaman traumatis, gangguan tidur, ketegangan otot, detak jantung meningkat, keringat dingin, dan gangguan pencernaan.
Penyebab Kecemasan
Terdapat beberapa faktor yang berkontribusi terhadap timbulnya gangguan kecemasan seperti faktor biologis, pengalaman masa kanak-kanak, stres berlebih, gaya hidup, dan faktor genetik.
Berikut adalah penjelasannya:
1. Masalah dalam hidup
Gangguan kecemasan pada anak-anak berpotensi muncul akibat orang tua yang perfeksionis atau terlalu kritis.
Jika anak-anak hanya mendapatkan sedikit penghargaan dari orang tua, mereka akan bereaksi dengan perilaku cemas.
Insomnia dan stres merupakan sebab lain timbulnya gangguan kecemasan.
Menyaksikan kecelakaan besar atau peristiwa kekerasan juga bisa menjadi penyebab gangguan kecemasan.
2. Masalah fisiologis
Gangguan kecemasan bisa muncul akibat faktor keturunan. Orang tua yang memiliki gangguan kecemasan berpotensi menurunkan anak dengan masalah serupa.
Kecemasan bisa pula disebabkan adanya ketidakseimbangan kimiawi dalam otak. Berbagai masalah kesehatan seperti hipoglikemia dapat pula memicu kecemasan.
Orang yang memiliki gangguan kecemasan akan menunjukkan reaksi yang kuat pada aspartam, amfetamin, kafein, dan stimulan lainnya.
3. Faktor lingkungan
Beberapa faktor lingkungan dapat berkontribusi pada timbulnya gangguan kecemasan.
Sebagian contoh diantaranya termasuk peristiwa trauma dan stres, perceraian, kematian orang yang dicintai, dan perubahan suasana di sekolah atau pekerjaan.
4. Kepribadian
Menurut penelitian, kepribadian memainkan peran utama pada timbulnya gangguan kecemasan.
Orang-orang yang rendah diri lebih rentan terhadap gangguan kecemasan. Terus-menerus berpikir negatif juga dapat menimbulkan gangguan kecemasan.
Gangguan kecemasan pada gilirannya menyebabkan rasa rendah diri, takut ditolak, perasaan kesepian serta ketidakberdayaan.
Segala gangguan kepribadian ini, ditambah dengan berbagai masalah hidup seperti masalah keuangan, masalah hubungan, penyakit fisik, kehilangan pekerjaan dll, semakin memperbesar kemungkinan timbulnya gangguan kecemasan.
Diagnosa dan Pengobatan
Meskipun tidak ada tes laboratorium khusus untuk mendiagnosis gangguan kecemasan, berbagai tes non laboratorium bisa dilakukan untuk mendeteksi ada tidaknya masalah.
Gangguan kecemasan (anxiety disorder) bisa diringankan dengan menggunakan berbagai obat-obatan seperti obat penenang dan terapi perilaku kognitif.
Pasien dapat mengontrol atau mengurangi gejala dengan mengurangi konsumsi stimulan, olahraga teratur, serta diet sehat dan seimbang. atau mengikuti kgiatan yoga maupun meditasi. Smoga info nie berguna bagi pembaca. so... Salam Berbagi...

Selasa, 19 November 2013

Lubang Telinga Tak Boleh Terlalu Bersih

Telinga merupakan salah satu organ tubuh yang vital, sehingga perawatan telinga wajib Anda lakukan. Tentu saja perawatan telinga harus dilakukan dengan cara yang benar, karena bila dilakukan sembarang dapat berakibat fatal. Sebelum Anda membersihkan telinga, berikut ini hal-hal yang harus Anda ketahui:

- Kulit pada saluran telinga luar memiliki kelenjar khusus yang dapat menghasilkan kotoran telinga yang dikenal dalam istilah kedokteran sebagai serumen. Setiap orang memiliki bentuk serumen yang berbeda-beda, ada yang cair, padat, atau berupa kulit kering dan warnanya juga bervariasi tergantung pada komposisinya. 

- Sebagian besar saluran telinga dapat membersihkan sendiri. Lapisan kulit saluran telinga bermigrasi dari gendang telinga ke telinga pembukaan luar. Kotoran telinga yang lama akan diangkut dari saluran telinga yang lebih dalam menuju keluar, biasanya berbentuk serpihan kering.

- Pada liang telinga bagian luar terdapat rambut-rambut halus yang berfungsi sebagai penyaring terhadap kotoran yang mungkin masuk dari luar seperti debu. Rambut-rambut halus inilah yang bertanggung jawab untuk melindungi telinga Anda dari kotoran dan bakteri penyebab infeksi. 
 
Bolehkah membersihkan telinga setiap hari? 
Terlalu rajin membersihkan telinga sangat tidak dianjurkan, karena akan membuat liang telinga Anda menjadi kering, terasa gatal dan akan mudah terinfeksi. Kotoran telinga atau serumen umumnya akan penuh sekitar 3-6 bulan, jadi sebenarnya Anda tidak perlu membersihkan telinga setiap hari dengan kapas telinga (cotton bud). 

Penggunaan cotton bud baik dilakukan apabila kotoran telinga Anda sedikit cair dan tidak keras. Jika kotoran telinga Anda keras, penggunaan cotton bud tidak dianjurkan, karena dapat membuat kotoran telinga tersebut malah terdorong masuk ke dalam telinga. 

Menggunakan cotton bud dengan tidak hati-hati juga dapat menyebabkan trauma pada gendang telinga hingga pecahnya gendang telinga Anda. Apabila kotoran telinga Anda terlalu banyak dan telah mengganggu pendengaran, ada baiknya Anda mengunjugi dokter spesialis THT (Telinga, Hidung, dan Tenggorokan) untuk segera dilakukan tindakan pembersihan kotoran telinga.

Rabu, 30 Oktober 2013

Cara Merawat Baterai Ponsel Anda

Menjaga performa baterai ponsel memang agak sulit. Berikut, saya tunjukkan trik menjaga kualitas baterai ponsel Anda agar lebih awet dalam pemakaian.


1. Jangan membuat baterai Anda kerja terlalu keras. Memakai baterai sampai benar-benar habis terdengar lebih       efisien, tapi ternyata merusak baterai.
2. Isilah baterai ponsel anda sebelum benar-benar habis. Memang terdengar bertentangan dengan yang selama       ini kita dengar, namun mengisi baterai walaupun masih tersisa 50-persen akan menambah umur baterai.
3. Namun kami tidak merekomendasikan Anda untuk mengisi baterai Anda sampai 100 persen
4. Kami menyarankan pengisian baterai dari nol sampai 100-persen sekali sebulan untuk menjaga baterai Anda      dalam kondisi yang prima.
5. Bila Anda berencana untuk pergi ke luar negeri dan meninggalkan ponsel Anda di rumah, jangan lupa simpan       ponsel Anda di tempat yang sejuk dan kering. Jangan lupa untuk menyisakan kurang lebih 40-persen baterai       ponsel Anda agar baterai tetap terjaga.
6. Hanya gunakan charger dan kabel asli, karena kekuatan charger Anda pasti adalah yang paling sesuai untuk       ponsel Anda. Bila tegangannya terlalu tinggi, maka kemungkinan ponsel Anda akan mudah rusak.
7. Percaya atau tidak, musuh utama baterai di ponsel Anda bukanlah kebiasaan mengisi baterai sembarangan.       Musuh terbesarnya adalah panas. Jangan tinggalkan ponsel Anda di dalam mobil, atau membiarkannya               terkena sinar matahari langsung.

Jumat, 04 Oktober 2013

Cara Ganti Flexible Nokia C2

Hallo semua, sudah lama rasanya belum update blog ini.Oke, kali ini saya akan mencoba sharing cara membuka casing Nokia C2-02C2-03 dan C2-06. Type boleh beda namun cara membukanya tetap sama. Nokia Dual On Gsmini berlayar touchscreen sliding. Ponsel jenis ini sering bermasalah dibagian flexible sliding yang akan berpengaruh pada mesin bagian atas seperti : speaker tidak berfungsi, keypad non aktif bahkan touchscreen tidak normal. Untuk mengatasi hal itu perlu di cek bagian dalamnya dengan cara membuka casingnya. Mau tahu caranya ?
Berikut adalah cara membuka casing Nokia C2-02C2-03 dan C2-06 :














































Selasa, 17 September 2013

Memantaskan Diri Kita

Teman - teman, mungkin kita pernah dalam perjalanan hidup kita menginginkan sesuatu tetapi belum terwujud? Semua orang pasti punya masalah seperti itu. Mari sekarang evaluasi diri kita! Kenapa kok belum tercapai? Apa ada yang kurang dengan diri kita? Atau apa kita belum mampu untuk mewujudkannya?

Bukan karena Tuhan ditak sayang dengan kita,, tetapi Tuhan menguji seberapa sabarkah kita dan seberapa PANTASKAH kita untuk mendapatkan hal yang kita inginkan. Seperti contoh: ada sesseorang yang ingin sekali menjadi manajer di perusahaan, tetapi setelah betahun tahun bekerja di tidak mendapatkan posisi tersebut. Ini bisa kita artikan mungin orang tersebut memang belum pantas dan mampu jika diberi kepercayaan posisi tersebut. Berarti orang tersebut harus MEMANTASKAN DIRI, dengan cara belajar menjadi seorang manajer, jangan Sombong jika dinasehati, jangan mengeluh. Karena saya pernah membaca suatu buku yang menyebutkan bahwa "Mengeluh Adalah Aal Dari Kemiskinan".

Oleh karena itu saudara sekalian, mari mulai sekarang kita memantaskan diri kita agar apa yang kita inginkkan dapat terwujud dan terlaksana. Amiiinnn...

Senin, 16 September 2013

Manfaat Sarapan Pagi Bagi Kesehtan

Manfaat Pentingnya Sarapan Pagi Bagi Kesehatan – kebanyakan orang tidak menyadari, manfaat sarapan di pagi hari yang sebenarnya merupakan hal yang penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Tak peduli seberapa sibuknya aktifitas anda di pagi hari, tapi yang penting adalah mengisi makanan untuk tubuh Anda di pagi hari adalah hal yang penting anda lakukan sehingga Anda akan mendapkan energi yang cukup untuk menjalani aktifitas sepanjang hari.
Sebenarnya, selain memberi energi pada tubuh, sarapan juga memiliki manfaat lain yang tak kalah pentingnya. Berikut beberapa manfaat dari sarapan.
=>Memberi Kekuatan Metabolisme – Sarapan dipertimbangkan sebagai waktu makan yang penting karena mengganti waktu malam yang tak terisi makanan serta menambah kebutuhan kadar gula dalam tubuh Anda. Gula adalah sumber energi yang diserap dari karbohidrat yang Anda makan. Di pagi hari, setelah Anda tak mengkonsumsi makanan selama 12 jam, zat gula dalam tubuh Anda turun ketingkat yang paling rendah. Saat ini terjadi, tubuh Anda menggantinya dengan melepas zat gula yang telah ditimbun di lapisan otot dan liver, yang disebut glycogen.
=>Berguna Untuk Penurunan Berat Badan – Selama tidur 12 jam tubuh Anda puasa sepanjang malam, dan di pagi hari Anda berada dalam tahap pertama merasa lapar. Melewatkan sarapan membuat tubuh Anda tetap ‘dalam kelaparan,’ sedang mengkonsumsi makanan yang bagus akan memberi peningkatan metabolisme. Jika Anda dalam upaya mengurangi berat badan, hal terakhir yang Anda ingin lakukan Andalah tingkat metabolisme rendah. Sarapan makanan sehat akan meningkatkan kemampuan pembakaran lemak dalam tubuh Anda. Lebih jauh, sarapan dapat meningkatkan tingkat energi Anda sebagaimana metabolisme sepanjang hari.
=>Menambah Esensial Nutrisi Dan Tingkat Keseluruhan Energi – Sarapan menyediakan proporsi significan asupan total nutrisi untuk sepanjang hari, dan menawarkan kesempatan untuk mengkonsumsi makanan yang penuh nutrisi seperti zat besi, vitamin dan serat. Esensial vitamin, mineral dan nutrisi lainnya hanya dapat diperoleh dari makanan.
=>Memberi Otak Anda Bahan Bakar Untuk Meningkatkan Konsentrasi – Sarapan memperbaiki kemampuan Anda berpikir dan menjaga Anda tetap berada dalam penampilan mental terbaik. Sarapan menyediakan bahan bakar bagi otak Anda untuk meningkatkan kemampuan dalam pemecahan masalah dan ingatan.
=>Menghindari Makan Tak Terkontrol – Sarapan dengan baik akan menjaga Anda dari rasa lapar berlebih, dimana ini dapat mencegah Anda makan berlebihan di siang harinya. Makanan yang dikonsumsi saat sarapan mampu menahan lemak dan kalori tinggi dari makanan sepanjang hari. Saat Anda meninggalkan sarapan, Anda akan cenderung mengalihkan rasa lapar dengan ngemil sepajang pagi hingga menjelang makan siang. Dan hal ini akan mendorong Anda mencari pelarian lain pada kopi, atau minuman yang mampu meningkatkan energi.
Apapun yang Anda pilih untuk menu sarapan, beri tubuh dan otak Anda energi yang dibutuhkan untuk dibawa sepanjang hari. Berlakulah baik pada diri Anda sendiri, dan biasakan sarapan. Kebiasaan ini akan membuat Anda merasa lebih baik sepanjang hari.

Chip Komputer Terbaru Dari Intel

Sebuah komputer kerja dibuat dengan chip Broadwell Inter 14nm generasi berikutnya.
Awal pekan ini, CEO Intel Brian Krzanich memamerkan sebuah PC Windows 8 yang diperkuat dengan sebuah chip baru yang disebut ‘Broadwell’ dan menjanjikan bahwa gadget itu akan keluar pada 2014.

Chip tersebut akan menggunakan arsitektur mini yang sangat membuat kita terkagum-kagum, dengan hanya setebal 14 nanometer, ujarnya dalam acara konferensi Intel Developer Forum di San Francisco.

Satu nanometer adalah sepermiliar meter. Ini sama seperti dua kali ukuran sel darah manusia, yang ukurannya 6-10 nanometer. Chip itu tidak bisa dilihat dengan mata telanjang. 

Broadwell adalah chip yang dibuat setelah chip Intel Haswell. Komputer berprosesor Haswell baru saja mulai diluncurkan di pasar saat ini (seperti Macbook Air yang terbaru). Haswell juga menggunakan transistor yang sangat kecil: 22 nanometer.

Dengan memperkecil ukuran transistor membuat Intel bisa menyimpan satu lagi transistor dalam satu prosesor. Itu artinya chip menjadi lebih kuat sambil mengurangi konsumsi energi. Broadwell akan menarik 30 persen energi lebih sedikit daripada Haswell, ujar Krzanich.

Kekuatan lebih artinya lebih banyak fitur. Contohnya Ultrabook yang dipasangi Broadwell akan mendukung kamera 3D yang terpasang langsung di laptop. Pada akhirnya, Intel membayangkan laptop dengan kontrol gerakan 3D (seperti Kinect atau Leap Motion), pengenalan wajah, tracking mata dan pengenalan suara, semuanya akan menjadi mungkin dengan chip yang sangat kuat tersebut, kata Kirk Skaguen, wakil presiden klien PC Intel saat pidatonya dalam konferensi IDF.

Memperkecil ukuran transistor dari 22nm menajdi 14 nm adalah sebuah tantangan teknis yang besar karena objek yang berukuran kecil semacam itu dipengaruhi mekanik kuantum, yang beroperasi dalam rangkaian properti yang berbeda dibandingkan dengan objek yang berukuran besar. Intel menginvestasikan miliaran dolar di pabrik-pabrik baru untuk menciptakan pabrik dengan teknologi tercanggih yang bisa membuat transistor-transistor tersebut.

Meskipun para cendekiawan tetap memperkirakan bahwa kita telah mencapai batas teknik dari sekecil apa transistor-transistor itu bisa dibuat dan masih bisa diproduksi dalam jumlah yang banyak, Intel bersikeras sebaliknya. Mereka saat ini sedang membuat teknologi yang akan memperkecil ukuran transistornya lebih banyak lagi, sampai 7nm, kata eksekutif Intel.